Mulai Tanggal 30 Juni 2014, eX Plaza Indonesia Bakal Stop Beroperasi

Pusat perbelanjaan eX (Entertainment X'nter) Plaza Indonesia akan segera berhenti beroperasi. Mall yang terletak di Jalan M.H. Thamrin Kav. 28-30, Jakarta Pusat itu rencananya akan resmi ditutup per tanggal 30 Juni 2014. Penutupan ini ternyata telah diputuskan sejak lama. Mall yang bersambungan langsung dengan Plaza Indonesia dan Grand Hyatt tersebut telah dijual kepada sebuah perusahaan properti, pada dua tahun silam.



"Gedung eX memang sejak dua sampai tiga tahun lalu sudah dijual kepada CSMI untuk dijadikan perkantoran dan residential," ujar Astri Abyanti selaku Marketing Communication dan PR Manager Plaza Indonesia.

Astri menyatakan bahwa keputusan penutupan telah direncanakan sejak awal. Mall yang berkonsentrasi pada pasar anak muda itu memang hanya akan dijadikan pusat perbelanjaan 'sementara'. Tak heran, jika pihak Plaza Indonesia telah menyiapkan tempat khusus untuk beberapa retail serta restaurant yang akan dipindahkan ke tempatnya.

Tidak semua gerai yang ada di eX akan hijrah ke Plaza Indonesia. Astri menyampaikan bahwa sampai saat ini baru ada sekitar lima restaurant dan brand busana yang telah menetapkan posisi pada lantai empat, lima, dan enam pusat perbelanjaan yang berusia 24 tahun tersebut.

"Sejak awal perencaan kepemilikan memang Plaza Indonesia sudah menyiapkan lantai empat, lima, dan enam untuk brand dari sana. Memang lantai-lantai itu sudh dikhusukan untuk brand anak muda," Astri menambahkan.

Gerai-gerai retail dan restaurant yang sudah pasti akan menempati tiga lantai tersebut antara lain Major Minor, Cotton Ink, Hunting Fields, Tony & Guy, dan Fish n Co. Kelimanya resmi pindah ke Plaza Indonesia per tanggal 1 Juli 2014.

(ami/eny)